Chipset Pada Smartphone Android (Part 2)

Lanjut lagi nih, tapi apabila Anda belum membaca bagian satu nya, silakan baca disini Chipset Pada Smartphone Android (Part 1) . Kali ini kita berikan ulasan tentang beberapa produsen Chipset ternama lainnya yang digunakan pada smartphone-smartphone Android canggih masa kini.

3. Exynos

Yang ketiga yang kita ulas disini yaitu Exynos. Exynos adalah prosessor produk dari Samsung Electronics yang secara khusus memang digunakan pada produk smartphone Samsung Mobile. Prosessor ini menawarkan kelebihan dari segi grafis yang akan membuat sensasi bermain game 3D menjadi lancar tanpa lag. Ini disebabkan karena grafis dari prosessor ini didukung oleh GPU Mali 400 yang berkualitas sangat baik serta sudah teruji dan telah digunakan pada iPad 2 dan Samsung Galaxy S2. Anda juga bisa merasakan kinerja terbaik dari Chipset ini dalam hal multitasking, semua proses berjalan lancar tanpa gangguan. Kelebihan lainnya, walaupun sudah mendukung multi core, namun prosessor ini tetap stabil dan efisien dalam penyerapan daya. Salah satu contoh gadget yang menggunakan Chipset dari Exynos adalah Samsung Galaxy S3 (Exynos 4212 Quad-core)


4. Nvidia Tegra

Prosessor ini adalah produk dari Nvidia, yang memang sudah ternama dalam memproduksi chipset prosessor untuk PC. Berbekal nama besarnya, produsen ini lalu merambah pada persaingan produksi prosessor untuk smartphone dan tablet Android. Saat ini Nvidia Tegra sudah mengeluarkan beberapa seri chipset yaitu; Nvidia Tegra APX, Nvidia Tegra 2, dan Nvidia Tegra 3. Yang sedang dalam pengembangan adalah Nvidia Tegra seri 4 karena dipersiapkan agar mampu bekerja multi core.
Chipset buatan Nvidia dikenal sangat powerful karena mendukung kebutuhan dalam bermain games HD dengan konsumsi daya yang minimum. Namun, gadget yang menggunakan prosessor Nvidia Tegra pada saat ini baru digunakan oleh gadget yang terbilang kelas menengah ke atas. Sebagai contoh HTC One X yang disisipi Chipset Nvidia Tegra 3, performanya sangat maksimal, dengan kinerja yang optimal dan penyerapan daya yang sangat stabil dan minimal. Contoh lain gadget yang sudah menggunakan Chipset ini adalah Acer Iconia Tab A200 (menggunakan Chipset Nvidia Tegra 2 Dual-core)


5. OMAP

Prosessor buatan produsen Texas Instrument ini sudah memiliki 4 seri, yaitu OMAP 1 sampai dengan OMAP 4. Pada OMAP 4 sendiri merupakan langkah awal Texas Instrument dalam mengembangkan prosessor dual-core.
Chipset dari OMAP ini juga sering digunakan pada smartphone dengan kinerja handal seperti Samsung Galaxy Nexus, Huawei Ascend P1S hingga tablet Archos.
Keunggulan dari Chipset OMAP ini adalah mampu menyajikan dan memproses tampilan situs internet layaknya website pada PC, User interface lebih optimal dengan konsumsi daya sedikit, serta menunjang kamera primer dan sekunder lebih tajam dan mampu memutar video full HD tanpa masalah.

Demikian ulasan mengenai Chipset pada smartphone Android yang mungkin dapat menjadi referensi bagi anda dalam menentukan produk gadget mana yang paling sesuai dengan kebutuhan anda. Semoga bermanfaat. Salam.. :)

4 Responses to "Chipset Pada Smartphone Android (Part 2)"

  1. izin jadiin makalah buat kuliah gan

    BalasHapus
  2. Nice post gan sangatsangat bermanfaat

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya makasih gan, jangan bosan untuk berkunjung terus

      Hapus